Detail Cantuman
Pencarian SpesifikText
Refleksi Tentang Sejarah: Pendapat-Pendapat Modern Tentang Filsafat Sejarah
Di Indonesiakan, bukan diterjemahkan, oleh Dick Hartoko. Contohnya tentunya sudah mengenai konteks sejarah Indonesia. Kalau tidak salah ingat alasan Dick Hartoko meng-Indonesia-kannya adalah bahasa Belandanya tentu akan banyak yang sulit diterjemahkan secara literal. Dan yang jelas enakan begini, seperti buku ini.
Membacanya akan membuka kita, sekali lagi bahwa "sejarah" yang diajukan oleh akademisi sejarah itu sendiri tidak tunggal. Ada banyak metatheory di belakang semua itu. Gaya siapa yang diadopsi?
Yah melalui buku ini saya berdamai dengan salah satu dosen saya yang membantah pendapat saya bahwa sejarah itu berulang. "Yang namanya sejarah hanya terjadi sekali di masa lalu" begitu katanya. Saya hanya diam karena kurang amunisi. Setelah mendapatkan buku ini malah saya tidak lagi ingin lanjut berdiskusi dengan mengenai perbedaan pendapat itu. Karena kami sama-sama benar berdasarkan buku ini. Saya mungkin mengadopsi model Khaldunian tentang siklus panjang sejarah, sementara dosen saya itu lebih ke historisisme yang gemar mencermati sejarah sebagai detail peristiwa lampau dengan semangat yang juga lampau. Menyelam ke dalam zeitgeist, semacam itu barangkali. Sementara ada Hegel yang berpolemik mengenai sejarah yang pemaknaannya akan terus berlanjut. Seperti kita banyak membuka cerita lama karena gerah dengan interpretasi yang ada dan ingin mengajukan interpretasi baru yang sesuai dengan kondisi dan data baru. Kita yang mengaduh saat tersandung, bisa saja sesudahnya tersenyum karena saat terjatuh malah ada uang di sebelah batu itu. hehehe Contoh konyol saya ini sebenarnya cuma ingin menegaskan pemaknaan yang akan terus berlangsung bahkan dalam waktu yang singkat.
Ketersediaan
I17746-C1 | I17746 | My Library | Tersedia |
Informasi Detail
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
I17746
|
Penerbit | Gramedia PT. : Jakarta., 1987 |
Deskripsi Fisik |
14 x 21 cm / 383 pg
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
9794030368
|
Klasifikasi |
901 / ANK / r
|
Tipe Isi |
-
|
Tipe Media |
-
|
---|---|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
-
|
Subjek | |
Info Detail Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
-
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain