Image of Spiritualitas Awam

Text

Spiritualitas Awam



"spiritualitas awam" dewasa ini makin sering disebut, rupanya juga makin dirasakan sebagai kebutuhan dan dituntut oleh kaum awam sendiri. Bukankah hal ini merupakan salah satu butir tanda-
tanda zaman dalam Gereja Indonesia dewasa ini? Banyak orang awam tidak berpuas diri dengan hidup keagamaan secukupnya saja, melainkan merindukan kekayaan rohani yang lebih mendalam, lebih berlimpah-limpah dan last but not least lebih memadai situasi dan kondisi tata dunia sebagai medan bakti mereka yang penuh dengan tantangan.
Tetapi apakah ada spiritualitas khusus untuk awam? Kalau ada, apakah spiritualitas awam itu, untuk apa dan mengapa? Apakah kaitannya dengan kerasulan awam?
Tulisan ini dimaksudkan sebagai bahan informasi yang mencoba dengan ringkas dan padat menjawab soal-soal tersebut yang sebenarnya mengandaikan banyak teologi, sehingga mungkin juga menuntut "kesabaran" untuk mencernanya.
Tentulah posisi .tulisan ini bukan satu-satunya yang mungkin, tetapi kiranya juga cukup mencerminkan ajaran Gereja yang menjadi acuannya di tengah pluralisme teologis yang kadang-kadang dapat membingungkan.
Semoga informasi ini dapat membangkitkan pada kaum awam sendiri keinginan untuk mengembangkan dan menjabarkannya lebih lanjut dengan latar belakang pengalaman mereka sehari-hari di tengah hal ikhwal keduniaan.


Ketersediaan

I27861-C1I27861My LibraryTersedia
I27861-C2I27861My LibraryTersedia

Informasi Detail

Judul Seri
Seri KKA No. 32
No. Panggil
I27861
Penerbit Dioma : Malang.,
Deskripsi Fisik
41 p., 21 cm
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
Carmel, II No.67
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subjek
Info Detail Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaDetail XMLKutip ini