Detail Cantuman
Pencarian SpesifikText
Hidup Beriman
Bila kita memperhatikan alam semesta yang begitu luas, kita mungkin akan menyadari betapa kecil diri kita. Bumi yang kita huni merupakan sebuah planet kecil dari antara sembilan planet yang mengitari matahari. Sedangkan matahari merupakan salah satu dari seratus ribu juta bintang yang berada dalam Galaksi kita, yang mempunyai garis tengah sekitar seratus ribu tahun cahaya. Selanjutnya menurut perhitungan para ahli dalam alam semesta terdapat ribuan juta
Galaksi.
Dan dari segi waktu kita mengetahui bahwa alam semesta yang mahaluas ini telah berusia dua-belas sampai dua puluh lima ribu juta tahun. Bumi sendiri telah berusia kurang lebih lima ribu juta tahun. Jadi betapa singkat usia seorang manusia. Apakah artinya usia manusia lima puluh, enam puluh atau sembilan puluh tahun, dibandingkan dengan dua puluh lima ribu juta tahun?
Betapa kecil manusia dan betapa singkat usianya. Namun Tuhan, yang jauh lebih besar dari alam semesta dan abadi, bersabda: "Dalam telapak tangan-Ku, Ku-ukir namamu." Jadi sesungguhnya
betapa penting dan berharga seorang manusia. Namun kesadaran ini hanya mungkin bila didasari
oleh hidup yang beriman. Dan buku kecil ini menyajikan 30 renungan singkat dan menarik, untuk membangun suatu hidup yang beriman. Semoga bermanfaat.
Ketersediaan
I23446-C1 | I23446 | My Library | Tersedia |
Informasi Detail
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
I23446
|
Penerbit | Nusa Indah : Ende., 1994 |
Deskripsi Fisik |
10,5 x 18 cm / 178 pg
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
9794290262
|
Klasifikasi |
248.4 / EMB / h
|
Tipe Isi |
-
|
Tipe Media |
-
|
---|---|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
-
|
Subjek | |
Info Detail Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
-
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain