Image of Soemitro (Mantan Pangkopkamtib): Dari Pangdam Mulawarman Sampai Pangkopkamtib

Text

Soemitro (Mantan Pangkopkamtib): Dari Pangdam Mulawarman Sampai Pangkopkamtib



Sementara saya memasuki MPP dan kemudian pensiun, saya merenungkan pikiran-pikiran saya. Saya catat: Ada sejumlah pekerjaan yang belum selesai waktu menciptakan Orde Baru itu. Sumber utamanya adalah mengadakan koreksi total terhadap apa yang disebut (pada saat itu ) Orde Pra Orba.
Pekerjaan yang belum selesai itu adalah sebagai berikut:
- Kesatu, Semangat untuk menolak presiden seumur hidup
- Kedua, Verpolitisering ABRI oleh kepemimpinan politik
- Ketiga, Penyalahgunaan kekuasaan di dalam politik
- Keempat, Perimbangan keuangan yang terefleksikan ke dalam policy otonomi daerah dan desentralisasi manajemen pemerintahan
- Kelima, Jakarta di”preserve” sebagai pusat politik dan kebudayaan
Setelah saya telaah perkembangan politik masa lalu dan setelah saya agak mengerti masalah politik, semua peristiwa seperti Peristiwa 17 Oktober 1952, Masalah Dwi Fungsi ABRI, Dwiparty System, semua itu dipelopori oleh kader TNI yang pernah mengalami breeding politik. Para Perwira TNI yang profesional atau yang belum pernah mengalami breeding politik, kepekaan politik semacam itu tidak ada. Mereka itu hanya ela-elu (ikut-ikutan), kesadaran politik mereka belum ada.
Harapan sementara perwira senior yang pernah mengalami breeding politik agar Dwi Fungsi ABRI dimanfaatkan guna mempelopori kehidupan demokrasi yang sehat, tidak terungkap pada Seminar Angkatan Darat 1966. Sangat disayangkan.
Sudah waktunya pikiran ini dikembangkan. Justru pada Negara-Negara Berkembang, kelemahan utamanya adalah mengembangkan demokrasi dan mekanisme implementasi atas keadilan sosial atau kepekaan terhadap kepentingan rakyat.


Ketersediaan

I04313-C1I04313My LibraryTersedia

Informasi Detail

Judul Seri
-
No. Panggil
I04313
Penerbit Pustaka Sinar Harapan : Jakarta.,
Deskripsi Fisik
14,5 x 20,5 cm / 356 pg
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
9794162582
Klasifikasi
923.5 / RAM / s
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subjek
Info Detail Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaDetail XMLKutip ini