Image of Menggapai Dunia Damai / Mochtar Lubis (Editor)

Text

Menggapai Dunia Damai / Mochtar Lubis (Editor)



Perdamaian senantiasa didambakan umat manusia. Akan tetapi sejarah manusia sepanjang zaman justru menunjukkan, betapa umat manusia tidak henti-hentinya berperang antar mereka. Hingga timbul kesan, seakan peperangan adalah bagian dari kebudayaan manusia, dan tidak dapat dibayangkan di dunia, pada suatu ketika, akan menjadi dunia yang penuh damai dan bebas dari peperangan.
Jika budaya perang ini tidak dapat dihapuskan oleh manusia sendiri dari dirinya dan masyarakat, janganlah terkejut, seandainya suatu pagi kita bangun dan mendengar telah pecah perang nuklir dan perang bintang, dan segala yang hidup di dunia tinggal menunggu saat kematian.
Buku ini bertujuan membangkitkan minat orang di Indonesia untuk ikut memikirkan masalah perang dan damai di dunia, tetapi juga untuk ikut memikirkan dan mengidentifikasikan akar-akar konflik yang terdapat dalam masyarakat kita, yang dapat merusak perdamaian tidak saja di dalam masyarakat kita sendiri, akan tetapi juga mungkin dapat melimpah keluar perbatasan tanah air kita.


Ketersediaan

I28200-C1I28200My LibraryTersedia

Informasi Detail

Judul Seri
-
No. Panggil
I28200
Penerbit Yayasan Obor Indonesia : Jakarta.,
Deskripsi Fisik
14 x 21 cm / 193 pg
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
9794610186
Klasifikasi
327.172 / LUB / m
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subjek
Info Detail Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaDetail XMLKutip ini