Detail Cantuman
Pencarian SpesifikText
Bonsai: Cara Membuat Dan Merawat Pohon Mini
Banyak mitos yang berasal dari Cina, Jepang, Muangthai dan Indonesia menceriterakan tentang pohon-pohon kerdil yang ditanam di jambangan-jambangan dan di pot-pot yang indah serta diletakkan di halaman istana atau di taman-taman. Kepandaian juru taman untuk mengerdilkan pohon-pohon hias seperti beringin di Indonesia atau matsu di Jepang menarik perhatian masyarakat, sehingga diabadikan dalam mitos-mitos. Sayangnya, keterampilan itu tidak diwariskan secara meluas. Hanya tradisi Jepang tetap mempertahankan kepandaian itu dari masa ke masa.
Pengarang buku ini kerja utamanya bukan juru taman. Tetapi hobinya sejak kecil adalah bercocok tanam dan mengerdilkin tanaman. Pengarang tergerak untuk lebih mendalami dunia bonsai sejak dia bergaul dengan beberapa orang Jepang dan dua kali mengunjungi negara bonsai itu. Ternyata kegemaran orang Jepang untuk memelihara pohon-pohon kerdil merata ke segala lapisan. Bahkan sekarang sudah meluas sampai ke Amerika, Eropa dan Australia.
Orang Indonesia sekarang juga mulai menggemari bonsai. Kelihatan semakin banyak pedagang yang bergerak dalam bisnis bonsai, karena menurut pengamatan mereka penggemar bonsai Indonesia juga terus-menerus bertambah. Dan tidak terbatas-hanya pada kalangan orang yang berada. Namun ironisnya, kegemaran itu tidak ditunjang oleh literatur tentang dunia bonsai, yang ditulis dalam bahasa Indonesia.
Menyadari kenyataan ini, pengarang, yang sekaligus adalah Ketua Perkumpulan Penggemar Bonsai Indonesia, memberanikan diri menyusun buku petunjuk untuk para pedagang dan penggemar bonsai Indonesia. Terbitnya buku ini diharapkan sebagai awal dari suatu usaha untuk menghidupkan kembali dan meningkatkan kepandaian menanam, membentuk dan memelihara tanaman kerdil, seperti pernah dimiliki bangsa kita.
Ketersediaan
I33769-C1 | I33769 | My Library | Tersedia |
Informasi Detail
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
I33769
|
Penerbit | Gramedia PT. : Jakarta., 1982 |
Deskripsi Fisik |
14 x 21 cm / 57 pg
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
-
|
Klasifikasi |
635.977.2 / SIG / b
|
Tipe Isi |
-
|
Tipe Media |
-
|
---|---|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
-
|
Subjek | |
Info Detail Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
-
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain