Detail Cantuman
Pencarian SpesifikText
Dari Keluarga Untuk Gereja: Kisah Perjalanan Seorang Imam
Dari keluargalah seorang imam berasal. Hidup dan spiritualitas (semangat kerohanian) sudah bersemi sejak dalam kehidupan keluarga. Keluarga disebut sebagai "Gereja Kecil", ecclesia domestica, tempat di mana Tuhan dihormati, doa menjadi kebiasaan keluarga, kebajikan moral diwujud-nyatakan dalam perkataan dan perbuatan, anggota keluarga saling berbagi harapan, persoalan, dan penderitaan juga berbagi kebahagiaan. Kehidupan perkawinan adalah tanda dan bagian dari kasih Kristus bagi Gereja-Nya. Contoh konkret dan kesaksian hidup orang tua dalam doa adalah hal yang mendasar bagi anak-anak. Dari keluarga yang baik akan dihasilkan imam yang baik, yang tentu saja mendapat pendidikan dan pembinaan lanjutan pada Seminari Menengah dan Seminari Tinggi. Dapat dikatakan keluarga adalah Seminari Pertama. Seminari dari kata " Seminarium” yang berarti persemaian, suatu persemaian benih-benih panggilan agar tumbuh dan berkembang menghasilkan buahnya. Bahkan dikatakan, "meskipun seseorang memilih untuk tetap (hidup) melajang, keluarga tetap merupakan cakrawala keberadaan, komunitas fundamental yang merupakan tambatan seluruh jaringan sosial, dari yang terdekat hingga yang terjauh".
Seorang imam pertama-tama belajar tentang keutamaan moral, kasih, pengurbanan dan pelayanan dalam keluarga. Ia menjadi seorang imam yang lahir dari ayah dan ibu yang bersama Tuhan telah mengikatkan diri dalam perkawinan, dan "Apa yang telah dipersatukan Allah, manusia tidak boleh menceraikannya". Di atas kebanggaan itulah, imam tersebut mengangkat Tubuh dan Darah Kristus, "Inilah TubuhKu, Inilah DarahKu".
Ketersediaan
I16279-C1 | I16279 | My Library | Tersedia |
Informasi Detail
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
I16279
|
Penerbit | Grasindo PT. : Jakarta., 2007 |
Deskripsi Fisik |
15 x 23 cm / 165 pg
|
Bahasa |
Indonesia
|
ISBN/ISSN |
9797597784
|
Klasifikasi |
253.2 / TAR / d
|
Tipe Isi |
-
|
Tipe Media |
-
|
---|---|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
-
|
Subjek | |
Info Detail Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
-
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain