Image of Toba Na Sae, Sejarah Lembaga Sosial Politik Abad XIII-XX

Text

Toba Na Sae, Sejarah Lembaga Sosial Politik Abad XIII-XX



Buku ini bukan sekadar cetak ulang Toba Na Sae karya Sitor Situmorang yang telah terbit pada tahun 1993. Tetapi merupakan gabungan dari Toba Na Sae itu sendiri dengan buku Guru Somalaing (1993) karyanya. Sitor pun menambahkan bahan-bahan baru, termasuk pemuatan catatan kenangan Poernama Rea sinambela putri Sisingamangaraja terakhir (ke-XII) yang diberinya pengayaan.
Sitor tidak hanya menjelajahi mitos dan legenda Batak Toba, tetapi menjangkau lebih jauh yaitu persoalan-persoalan yang mengiringi pertemuan antara sistem sosial politik Batak Toba pra modern dengan sistem pemerintahan kolonial Belanda. Secara jernih menggambarkan berbagai dimensi proses perubahan yang dialami oleh masyarakat Batak Toba dalam peralihan dari masyarakat dan budaya lama sebagai proses modernisasi di bawah pengaruh penjajahan, seperti munculnya gerakan ratu adil yang antara lain dipelopori Guru Somalaing sampai bangkitnya semangat kebangsaan modern Indonesia yang diwakili oleh gerakan H.M. Manulang di awal abad XX.
Sitor secara kritis memadukan arsip-arsip kolonial, hasil riset peneliti asing, catatan pengelana mancanegara dengan sejarah lisan yang berhasil dikumpulkannya dari masyarakat Batak Toba. Semua itu membuat Toba Na Sae pantas di baca siapa saja yang ingin memahami dan menambah kemampuan menjabarkan dinamika kemasyarakatan Batak Toba dulu dan akar masalah-masalah lingkungan, adat-budaya, sosial, dan Politik Batak Toba sekarang, serta ke depan hari. Apalagi sebagai penyair terkemuka, Sitor menuliskannya dengan gaya narasi sastra, sesuatu yang langka bagi sebuah buku hasil penelitian lebih 10 tahun.


Ketersediaan

I26475-C1I26475My LibraryTersedia

Informasi Detail

Judul Seri
-
No. Panggil
I26475
Penerbit Komunitas Bambu : Jakarta.,
Deskripsi Fisik
16 x 24 cm / 516 pg
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
979962018X
Klasifikasi
306 / SIT / t
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
1
Subjek
Info Detail Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaDetail XMLKutip ini