Image of Pijar-Pijar Berteologi Lokal: Berteologi Lokal Dari Perpsektif Sejarah Dan Budaya / Pradjarta Dirdjosanjoto, Josein Folbert, Pudjaprijatma (Editor)

Text

Pijar-Pijar Berteologi Lokal: Berteologi Lokal Dari Perpsektif Sejarah Dan Budaya / Pradjarta Dirdjosanjoto, Josein Folbert, Pudjaprijatma (Editor)



“Berteologi Lokal” adalah sebuah upaya untuk menghormati, memperhatikan dan memberi tempat, dan itu berarti menunjuk teologi yang sudah ada bahkan dihidupi oleh warga Gereja dalam hidup sehari-hari tetapi tidak diakui bahkan ditolak oleh Gereja. Karena penolakan itu maka warga Gereja “terpaksa” menjalani atau menghidupi teologi itu secara terselubung, sebab apabila diketahui oleh pemimpin Gereja maka mereka akan ditetapkan sebagai memiliki keyakinan dan menjalani keyakinan sesat. Demikianlah teologi lokal itu ada dan hidup secara tersembunyi. Hal itu terjadi, karena hingga sekarang pada umumnya orang Kristen maupun Gereja Indonesia masih cenderung menjalani ke-Kristenan dan ke-bergereja-an sesuai dengan ajaran Gereja Barat, yang membawa Injil ke Indonesia. Bahkan ketika praktek ke-kristen-an dan ke-bergereja-an itu oleh Gereja Barat telah ditinggalkan, para orang Kristen dan Gereja Indonesia tetap setia mempraktekkannya, seolah-olah yang diajarkan oleh Gereja Barat dulu itu adalah kebenaran mutlak yang kekal sifatnya.
Yang dimaksudkan “teologi lokal” di sini tegasnya adalah bukan “teologi resmi”, yaitu teologi yang secara resmi diajarkan dan diwajibkan oleh Gereja; teologi lokal yang dimaksudkan di sini bias berkenaan dengan agama lain, politik, budaya, ekonomi, dll. Pokok-pokok (issues) teologi lokal itu mungkin juga menjadi perhatian teologi akademik, yaitu teologi yang dikembangkan dan diajarkan di lembaga pendidikan teologi, tetapi belum atau tidak tersistematisikan sebagaimana yang terjadi dengan teologi akademik itu.


Ketersediaan

I06558-C1I06558My LibraryTersedia

Informasi Detail

Judul Seri
-
No. Panggil
I06558
Penerbit Pustaka Percik : Salatiga.,
Deskripsi Fisik
15,5 x 23 cm / 119 pg
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
979966036X
Klasifikasi
230 / PUD / p
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subjek
Info Detail Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaDetail XMLKutip ini