Detail Cantuman
Pencarian SpesifikText
Perayaan 40 Tahun (1971-2011): Gereja Paroki Maria Annunciata Lodalem (Gereja Paguyuban)
Terdorong oleh rasa syukur dan kebanggaan menjadi umat lahirlah niat-niat mulia untuk merayakan iman yang telah tumbuh subur di wilayah Selatan Malang, Lodalem, berdirinya 40 tahun Paroki Maria Annunciata. Rasanya, tidak ada yang mustahil di dunia ini untuk dikerjakan bersama. Jika Roh sudah berkarya dalam diri kita dan menjiwai Gereja, tiada satu kelemahanpun yang bisa menggagalkan rencana-Nya. Dan jika umat berakar dalam doa yang sungguh-sungguh, maka buah-buahnya bisa dirasakan oleh semua ciptaan.
Inilah semangat dasar kehidupan umat Paroki Maria Annunciata. Berat sama dipikul, ringan sama dijinjing. Duka direnungkan bersama, suka dinikmati oleh semua. Kekurangan adalah kelemahan bersama, keberhasilan adalah karya bersama. Rasa kekeluargaan demikian kuat dan kental, sehingga setiap pribadi merasa memiliki tanggung jawab yang sama untuk melakukan sesuatu yang berarti bagi Gereja. Gereja sudah berdiri kokoh; iman sudah mengakar dalam budaya setempat; liturgi yang hidup sedang terus diupayakan, pembinaan anak-anak, kaum muda dan keluarga terus berjalan secara dinamis, semua itu membuat wajah Gereja semakin hidup di negeri ini.
Ketersediaan
I29658-C2 | I29658 | My Library | Tersedia |
I29658-C1 | I29658 | My Library | Tersedia |
I29658-C3 | I29658 | My Library | Tersedia |
Informasi Detail
Judul Seri |
-
|
---|---|
No. Panggil |
I29658
|
Penerbit | Gereja Paroki Maria Annunciata Lodalem : Malang., 2011 |
Deskripsi Fisik |
120 p., 21 cm.
|
Bahasa |
Inggris
|
ISBN/ISSN |
-
|
Klasifikasi |
Carmel, II No.936
|
Tipe Isi |
-
|
Tipe Media |
-
|
---|---|
Tipe Pembawa |
-
|
Edisi |
-
|
Subjek | |
Info Detail Spesifik |
-
|
Pernyataan Tanggungjawab |
-
|
Versi lain/terkait
Tidak tersedia versi lain