Image of Sistem Nilai Manajer Indonesia: Tinjauan Kritis Berdasarkan Penelitian

Text

Sistem Nilai Manajer Indonesia: Tinjauan Kritis Berdasarkan Penelitian



Anda seorang manajer? Anda seorang Indonesia atau dibesarkan di lingkungan Indonesia? Anda menyadari bahwa segala sesuatu yang anda lakukan dan putuskan diwarnai dan dipengaruhi oleh suatu tata nilai yang dianggap tinggi oleh lingkungan anda? Sadarkah anda, bahwa betapapun rasionalnya anda, tapi emosi dan tata nilai lingkungan akan membentuk dan mempengaruhi aktivitas manajerial anda? Nilai-nilai manakah yang berpengaruh besar dalam aktivitas kepemimpinan anda? Ingin tahukah anda bagaimana rekan-rekan manajer Indonesia menganut suatu sistem nilai tertentu yang memberi warna dan corak tertentu bagi kepemimpinan dan keputusan-keputusan yang diambilnya? Buku ini menelaah sistem nilai dan orientasi yang diresapi dan dihidupi oleh para manajer Indonesia. Dari penelitian terhadap lingkungan dan budaya Indonesia, ternyata para manajer Indonesia menganut beberapa nilai tertentu, sehingga melahirkan para manajer yang cenderung bersikap pragmatis; manajer yang autokratik dan hanya berpikir jangka pendek; gejala manajer yang berhasil cenderung bersikap lebih pragmatik dan sebagainya. Ditemukan juga bahwa ternyata ada perbedaan nilai-nilai operatif di antara para manajer; juga bahwa perangkat nilai operatif untuk manajer berbeda dengan yang bukan manajer. Lagi pula ternyata pendidikan dan pelatihan manajemen tidak berpengaruh dalam hal ini. Suatu penemuan yang betul-betul menarik. Bagaimana yang terjadi dengan anda sendiri? Baca buku ini dan bandingkan dengan apa yang ada pada diri anda sendiri.


Ketersediaan

I19717-C1I19717My LibraryTersedia

Informasi Detail

Judul Seri
Seri Manajemen No. 120
No. Panggil
I19717
Penerbit Pustaka Binaman Pressindo PT. : Jakarta.,
Deskripsi Fisik
15,5 x 24 cm / 314 pg
Bahasa
Indonesia
ISBN/ISSN
-
Klasifikasi
658.312 / DAN / p 120
Tipe Isi
-
Tipe Media
-
Tipe Pembawa
-
Edisi
-
Subjek
Info Detail Spesifik
-
Pernyataan Tanggungjawab

Versi lain/terkait

Tidak tersedia versi lain




Informasi


DETAIL CANTUMAN


Kembali ke sebelumnyaDetail XMLKutip ini